Kekagumanku pada Dirimu yang Menua
Kekagumanku pada Dirimu yang Menua
Karya: Ampol G-13
Rentang waktu terkadang membuat kita lupa, bahwa kita semakin menua
Setiap tahun wajah-wajah baru ada di dalamnya. Tak disangka, sudah
berumur 19 tahun. 1, 2, 3 sampai 19 tahun, itu waktu yang panjang
Layaknya kisah cinta Romeo kepada Juliet, engkau memberi cinta dan
kenyamanan yang abadi pada diriku
Aku mempercayai kekaguman yang membuat dia mampu bersinar, serta
lingkaran yang ada di dalamnya tidak terputus
Begitulah biasa disebut, begitu nama dalam wujud, begitu restu bumi
menyambut, dan degup hidup berlanjut
Engkau rumahku, rumah kami, yang memberi kehangatan
Selamat Hari Jadi "UKSM Panjalu" harapanku, engkau semakin bersinar serta lingkaran di dalamnya semakin kuat
Selamat Hari Jadi "UKSM Panjalu" harapanku, engkau semakin bersinar serta lingkaran di dalamnya semakin kuat